3 Wisatawan Terseret Ombak di Malang Belum Ditemukan

3 Wisatawan Terseret Ombak di Malang Belum Ditemukan - GenPI.co
Tiga wisatawan terseret ombak di Malang, Jawa Timur masih belum berhasil ditemukan tim SAR gabungan. (Foto: ANTARA/HO-Prokopim Setdakab Malang)

GenPI.co - Tiga wisatawan terseret ombak di Pantai Jembatan Panjang Malang, Jawa Timur masih belum berhasil ditemukan tim SAR gabungan.

Bupati Malang M Sanusi mengatakan upaya pencarian masih terus dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya yakni memakai drone atau pesawat nirawak.

“Upaya pencarian saat ini memakai drone,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (11/7).

BACA JUGA:  WNA Terseret Ombak di Pantai Jembatan Panjang Malang Ditemukan Selamat

Dari informasi tim SAR gabungan yang diterimanya, drone yang digunakan sempat menangkap foto sosok mengapung di Pantai Kondang Merak pada pukul 08.00 WIB, Senin (10/7).

Petugas selanjutnya langsung melakukan pengecekan. Namun setelah sampai lokasi yang dicurigai, sosok itu hilang terbawa ombak.

BACA JUGA:  Polisi Tangkap 1 Pelaku Kasus Mahasiswa Malang Meninggal Dikeroyok

“Ada dua sampai tiga drone yang dikeragkan dan sempat merekam ada orang mengapung di Pantai Kondang Merak. Tetapi kembali hilang,” ujarnya.

Dari tiga wisatawan yang masih belum ditemukan itu, ada satu di antaranya merupakan perempuan warga negara Swiss berinisial JOS.

BACA JUGA:  PMB Universitas Negeri Malang Masih Tersedia Jalur Seleksi Mandiri

“Kejadian ini akan kami jadikan evaluasi terkait pengawasan bagi pengunjung. Memang harus ada peringatan dini ketika ombak berbahaya,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya