Menjelang Hari Raya Galungan, Harga Cabai Rawit Merah di Bali Naik

Menjelang Hari Raya Galungan, Harga Cabai Rawit Merah di Bali Naik - GenPI.co
Harga cabai rawit merah di sejumlah pasar tradisional di Denpasar, Bali mengalami kenaikan menjelang Hari Raya Galungan. (Foto: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)

GenPI.co - Harga cabai rawit merah di sejumlah pasar tradisional di Denpasar, Bali mengalami kenaikan menjelang Hari Raya Galungan pada 1-3 Agustus 2023 mendatang.

Salah seorang pedagang di Pasar Kreneng Denpasar Ketut Muliadi mengatakan kenaikan harga ini karena adanya permintaan yang meningkat.

“Seminggu lagi Galungan, sehingga permintaan cabai rawat merah mulai banyak,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (26/7).

BACA JUGA:  5 Tradisi Unik Hari Raya Galungan di Bali, Jadi Incaran Turis

Harga cabai rawit merah ini rata-rata sudah mencapai Rp 40 ribu perkilogramnya. Sedangkan pada Rabu (19/7) lalu, terpantau sekitar Rp 24 ribu.

Pedagang lain Nyoman Sri mengatakan hal yang sama. Dia mengungkapkan kenaikan harga cabai rawit merah ini karena didorong adanya permintaan.

BACA JUGA:  Resep Tapai Ketan & Jaje Uli Bali, Kuliner di Hari Raya Galungan

Pedagang Pasar Ketapian Denpasar Ayu Eka mengatakan untuk harga cabai rawit merah yang dijualnya saat ini kisaran Rp 38 ribu sampai Rp 40 ribu per kilogramnya.

“Empat hari lalu, harga per kilogramnya masih kirsaran Rp 30 ribu. Kenaikan harga sudah mulai sejak satu pekan ini,” tuturnya.

BACA JUGA:  Yuk, Update Status Medsos, Beri Ucapan Selamat Hari Raya Galungan

Pantauan dari Sistem Informasi Harga Pangan Utrama Komoditas Strategis (Sigapura) Bali, harga cabai rawit merah sekitar Rp 35.185 per kilogram.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya