
GenPI.co - Buku biografi "Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia" karya Darmawan Prasodjo dirilis dalam versi bahasa Korea yang diluncurkan dalam acara Festival Indonesia di Gwanghwamun Plaza, Seoul, Korea Selatan.
Joko Widodo (Jokowi) telah menjadi sosok inspiratif bagi para pemimpin bangsa-bangsa di dunia.
Darmawan bahkan meraih penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai penulis buku pertama dan terlengkap tentang Presiden Jokowi dalam bahasa Korea.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Sebut Ekonomi Hijau, PLN Tegaskan Komitmen Jalankan Transisi Energi
Duta Besar Indonesia untuk Korea Selatan Gandi Sulistiyanto menyebut banyak orang di Korea sangat terinspirasi oleh karakter dan gaya kepemimpinan Presiden Jokowi.
Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasdojo dalam bukunya membeberkan visi dan misi Jokowi dalam membangun Indonesia dengan berbagai capaian di beragam bidang.
BACA JUGA: Asian Games 2022: Menpora Dito Ariotedjo Incar 12 Besar, Jokowi Ingin 10
Darmawan menilik perkembangan ekonomi dari infrastruktur yang dibangun Jokowi beserta jajarannya yang memberikan multiplier effect.
"Jalan tol dibangun. Di Sumatera, Jawa, Kalimantan, Papua. Mobilitas yang dulunya sulit, menjadi mudah. Logistik mahal, menjadi murah. Akses hidup layak yang susah didapat menjadi mudah didapat," jelasnya, Minggu (1/10/2023).
BACA JUGA: Ditemani Menpora Dito Ariotedjo, Presiden Jokowi Buka Rakernas GAMKI 2023
Ketika pandemi, imbuh Darmawan, demand listrik turun. Namun, di titik-titik exit toll ternyata demand listrik naik. Ini karena banyak muncul episentrum ekonomi baru, seperti pusat UMKM, kuliner, wisata, industri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News