Turuti Permintaan, Ganjar Muda Padjadjaran Beri Pelatihan Budi Daya Lele

Turuti Permintaan, Ganjar Muda Padjadjaran Beri Pelatihan Budi Daya Lele - GenPI.co
Ganjar Muda Padjadjaran menuruti permintaan warga Cirebon dengan memberikan pelatihan budi daya lele dan ikan hias. (Foto: Dok GMP)

GenPI.co - Sukarelawan Ganjar Muda Padjadjaran (GMP) menuruti permintaan warga Cirebon dengan memberikan pelatihan budi daya lele dan ikan hias.

Ada pun pelatihan yang diadakan oleh sukarelawan Ganjar Pranowo itu berlangsung di Jalan Karya Bhakti, Kampung Sukerduwur Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat.

Rendra Wibawa Setiawan selaku Koordinator Wilayah (Korwil) GMP mengatakan kegiatan pelatihan budi daya ikan lele dan hias itu bisa memenuhi kebutuhan pangan masyarakat sekitar secara berkualitas dan juga menciptakan lapangan pekerjaan.

BACA JUGA:  Viral Baliho Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan PDIP Dicopot saat Jokowi ke Bali

Selain itu, budi daya kedua ikan ini juga dinilai sangat murah dan mudah dipasarkan.

"Para petani di Kota Cirebon mulai beralih membudidayakan ikan lele dan ikan hias karena lebih murah dan mudah dipasarkan," kata Rendra dari rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (1/11).

BACA JUGA:  Jaga Tradisi dan Kreativitas, Sukarelawan Ganjar Pranowo Adakan Festival Layangan

Rendra menambahkan kegiatan tersebut diadakan hasil permintaan dari warga sekitar yang menginginkan desa mereka dikenal penghasil ikan, baik lele maupun hias.

"Kegiatan ini sesuai permintaan para warga di sini. Selain pelatihan, kegiatan ini juga mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat sekitar," ujarnya.

BACA JUGA:  PDIP Fokus Naikkan Elektabilitas Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di 3 Daerah

Dalam pelatihan tersebut, Rendra menjelaskan bahwa membudidayakan ikan hias lebih mudah dibandingkan dengan lele jumbo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya