Sempat Lumpuh, Kawasan Penajam Paser Utara Kini Kondusif 

Sempat Lumpuh, Kawasan Penajam Paser Utara Kini Kondusif  - GenPI.co
Pelabuhan Penajam Paser Utara kembali kondusif (foto: Antara)

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Kalimantan Timur Komisaris Besar Ade Yaya Suryana membenarkan mengenai peristiwa kerusuhan tersebut dan kini sudah mulai kondusif. 

Sementara itu, Kapolda Kaltim Inspektur Jenderal Polisi Priyo Widyanto mengimbau masyarakat untuk tenang dan percaya hukum, serta tidak menyebarluaskan gambar atau video yang dapat memperkeruh suasana di Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara.

Imbauan ini berkenaan dengan unjuk rasa sekelompok orang di pelabuhan feri Penajam pada Rabu siang. Unjuk rasa itu menuntut diberlakukannya denda adat kepada pelaku penikaman dalam perkelahian kelompok pemuda pada 9 Oktober 2019.

BACA JUGA: Ini Sejarah Orang Paser, Penghuni Kabupaten Penajam Paser Utara

"Mohon juga percayakan proses penanganan permasalahan ini kepada kami penegak hukum," kata Priyo.

Pelaku penikaman sudah ditahan di Polres Penajam Paser Utara.

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya