Komitmen Wujudkan Zero Waste, Super Indo Perkenalkan Konsep Supermarket Ramah Sampah

Komitmen Wujudkan Zero Waste, Super Indo Perkenalkan Konsep Supermarket Ramah Sampah - GenPI.co
Super Indo memperkenalkan konsep Supermarket Ramah Sampah yang dijalankan di Kota Bandung. Foto: dok. Super Indo

Pada program bersama Waste Hubs Indonesia tahun ini, adapun jenis sampah yang dapat dikumpulkan mencakup beberapa jenis kemasan plastik produk Super Indo 365 dan produk P&G Indonesia (Shampoo Pantene, Head & Shoulders, Rejoice, Herbal Essences, dan Pewangi Pakaian Downy).

Masyarakat yang sudah mengikuti program ini dan telah memenuhi syarat, dapat poin yang terkumpul di aplikasi WAHU menjadi saldo e-wallet dan voucher belanja Super Indo.

“Kami percaya bahwa sampah tidak boleh dilihat sebagai sumber pencemaran lingkungan yang harus dibuang begitu saja ke tempat pembuangan sampah. Hal ini merupakan satu inovasi dan solusi terbaru dalam menangani sampah," tuturnya.

BACA JUGA:  4 Tips Mudah Membuat Rumah Jadi Asri dan Ramah Lingkungan

Direktur Pengurangan Sampah, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Vinda Damayanti Ansjar mengatakan saat ini isu sampah plastik sudah menjadi permasalahan global.

Jadi, bukan hanya Indonesia saja yang menghadapi permasalahan polusi plastik, tetapi juga hampir semua negara.

BACA JUGA:  Chandra Asri Kampanyekan Partisipasi Lintas Generasi untuk Prioritaskan Lingkungan

Pemerintah melalui KLHK mengajak dan mendorong pelaku usaha, khususnya para produsen, untuk dapat mengimplementasikan konsep ekonomi sirkular,baik di tahap produksi, maupun post-consumer activity.

"Kami mengapresiasi Super Indo karena telah melakukan upaya pemanfaatan hampir seluruh sampahnya sehingga sangat sedikit sekali sampah yang dikirim ke TPA," ucapnya.

BACA JUGA:  Kota Bandung Dapat Kuota 4.000 Ritase Pengiriman Sampah ke TPA Sarimukti

Selain itu, pihaknya juga berterima kasih kepada Waste Hubs Indonesia, dan P&G Indonesia karena telah membantu menyediakan poin pengumpulan sampah kemasan plastik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya