Dijaga Kepala Buntung, Makam Mister Dinger Dipenuhi Bercak Darah

Dijaga Kepala Buntung, Makam Mister Dinger Dipenuhi Bercak Darah - GenPI.co
Ilustrasi Hantu Kepala Buntung di Batu Malang Raya

GenPI.co - Makam Mister Dinger memang menjadi misteri hingga saat ini. Mister Dinger diyakini sebagai tuan tanah di masa penjajahan Belanda.

Makam horor ini terletak di Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Konon, di gedung bekas markas sang Menir Belanda itu sering terlihat penampakan hantu Kepala Buntung.

Menurut cerita tetua kampung, gedung bekas aktivitas Mister Dinger yang lokasinya tak jauh dari makamnya itu sudah lama tak digunakan. Kondisinya sudah tak terawat, dengan cat temboknya yang sudah kusam. Banyak tumbuh semak belukar di halamannya, hal itu menambah kesan angker semakin terasa.

BACA JUGA: Heboh! Viral Video Kayu Nisan Kuburan Terbakar Sendiri

Selain adanya hantu Kepala Buntung, di area Makam Mister Dinger ini kerap terlihat penampakan lain, seperti noni Belanda berbaju merah yang kerap terlihat duduk di jendela. Sering juga terdengar suara noni yang bernyanyi dalam Bahasa Belanda. 

Yang membuat lebih misterius lagi, di dalam gedung tua tak berpenghuni itu terdapat sebuah lantai yang dipenuhi oleh bercak darah. Bekas bercak darah tersebut menempel di lantai ubin di salah satu ruangan yang tak diketahui apa fungsinya ketika gedung tersebut masih aktif digunakan Mister Dinger.

Menurut cerita yang beredar, sosok hantu Kepala Buntung yang kerap menampakkan wujudnya kepada warga yang melintas di depan Makam Mister Dinger ini tak bisa bicara.

BACA JUGA: Keramat Makam Mbah Priuk, ‘Sinarnya’ Terekam Oleh Satelit Amerika

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya