Catatan Dahlan Iskan: Nilai Prabowo

Catatan Dahlan Iskan: Nilai Prabowo - GenPI.co
Dahlan Iskan. Foto: Disway

Trump begitu mudah mengubah kebijakan. Satu minggu setelah kebijakannya ditolak pasar, langsung ia delay. Padahal ia begitu bangga dengan keputusannya itu. Sampai ia sebut sebagai ''Hari Kemerdekaan'' Amerika. Maka itulah Hari Kemerdekaan yang hanya berumur satu minggu.

Prabowo baru menyatakan ''bebas kuota'' dan ''TKDN Fleksibel'' dalam sebuah sarasehan.

Memang saat mengucapkan perintah itu Prabowo mendapat tepuk tangan yang gemuruh. Tapi realitas kehidupan tidak bisa diselesaikan lewat gemuruhnya tepuk tangan.

BACA JUGA:  Catatan Dahlan Iskan: Agomo Budoyo

Tentu kita tidak perlu memberi angka berapa nilai rapor 150 hari Presiden Prabowo. Beliau sendiri sudah memberi nilai diri untuk prestasi 150 hari kepresidenannya.

"Nilai saya enam," ujar Prabowo saat bertemu enam orang pemimpin redaksi media Jakarta di Hambalang pekan lalu. Nilai-diri yang justru membuat orang bersimpati.

BACA JUGA:  Catatan Dahlan Iskan: Bulan Ranjang

Mungkin perlu ada yang bertanya pada Anies Baswedan: berapa nilai 150 hari Presiden Prabowo.(Dahlan Iskan)

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya