Penggusuran di Bandung Rusuh, Puan Maharani Ingatkan Aparat...

Penggusuran di Bandung Rusuh, Puan Maharani Ingatkan Aparat... - GenPI.co
Ketua DPR Puan Maharani usai pertemuan dengan sejumlah pemimpin media massa di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (28/11). (Foto: M Fathra Nazrul/JPNN)

GenPI.co - Kerusuhan akibat penggusuran rumah warga di RW 11 Kelurahan Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (12/12) membuat Ketua DPR RI Puan Maharani Kaget.

Politikus PDI Perjuangan itu menyayangkan, seharusnya musyawarah dikedepankan demi mencari solusi.

BACA JUGA: Luar Biasa... Kekayaan Ketua Wantimpres Wiranto Bikin Melongo

"Tentu saja kami sangat sayangkan hal-hal yang berakhir dengan kerusuhan," ungkap Puan kepada wartawan di Ancol, Jakarta, Jumat (13/12).

Puan Maharani menegaskan, seharusnya penggusuran itu bisa diselesaikan tanpa kekerasan.

BACA JUGA: Berjuang di Timor Timur, Hidup Mati Prabowo Subianto

"Kenapa hal yang bisa terjadi secara musyawarah mufakat itu tidak bisa dilakukan, malah justru berakhir dengan kericuhan," sesal Puan.

Puan menjelaskan, sebenarnya setiap penggusuran bisa dimusyawarahkan guna mengurai masalahnya. 


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Penggusuran di Bandung Berujung Rusuh, Puan Ingatkan Aparat Tak Semena-mena

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya