Jangan Terlewat! Gerhana Bulan Penumbra Terjadi Dini Hari Ini Lo

Jangan Terlewat! Gerhana Bulan Penumbra Terjadi Dini Hari Ini Lo - GenPI.co
Ilustrasi (foto: newbust)

GenPI.co - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan jika Sabtu dini hari (6/6/2020), akan ada gerhana bulan penumbra.

Hal itu diinfokan BMKG lewat akun Instagram-nya.

“Tengah malam susah tidur atau insomnia? Kalau benar, daripada gabut, dini hari (Sabtu) tungguin saja gerhana bulan penumbra,” unggah infobmkg, Jumat (5/6/2020).

BACA JUGA: Tayang Hari Ini, Sinopsis The King: Eternal Monarch Episode 14

Dikemukakan, pada tahun ini terdapat 4 kali gerhana bulan,  dan salah satunya adalah gerhana bulan penumbra (GBP) yang terjadi pada Sabtu, 6 Juni 2020. 

BACA JUGA: Tayang Hari Ini, Sinopsis The King: Eternal Monarch Episode 14

“GBP terjadi karena posisi bulan berada di penumbra bumi, sehingga ketika puncak gerhana. Bulan akan terlihat lebih redup dari bulan purnama biasa,” tulis BMKG.

Gerhana bulan penumbra yang terjadi hari ini, bisa dilihat diseluruh Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya