Tidak banyak yang Tahu, Perayaan Imlek Ada Pantangannya juga lho..

Tidak banyak yang Tahu, Perayaan Imlek Ada Pantangannya juga lho.. - GenPI.co
Ilustrasi : Menjelang Imlek,berbagai dekorasi unik mulai terpasang ( sumber : SatukanIndonesia.com )

Dilarang Pecahkan Piring

Lebih hati-hati pada barang mudah pecah disekitar kamu saat perayaan imlek tiba, Karena bila kamu memecahkan keramik seperti mangkuk, piring, kaca, vas, cermin dan masih banyak lagi, kamu akan mendapat kesialan. Pasalnya masyarakat Tionghoa mempercayai memecahkan barang akan membuat rezeki hilang dan membuat perpecahan dalam hubungan rumah tangga ataupun keluarga besar.

Baca Juga : Selalu Ramai, 5 Bangunan China ini Wajib Dikunjungi saat Imlek

Dilarang Makan Bubur

Pada saat perayaan, semua bebas untuk memakan apa saja, terkecuali bubur. Karena bubur dilambangkan sebagai sebuah kemiskinan yang tidak memiliki materi berlebih.

Dilarang Membunuh Apapun

Perayaan berarti adalah tanda suka cita, dan tidak boleh menyakiti pihak manapun baik sesama manusia ataupun makluk hidup lainnya, terlebih yang dapat mengeluarkan darah. Hal tersebut dianggap membawa petaka untuk yang melakukannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya