Nadiem Putuskan Sekolah Tatap Muka Tahun 2021, Alasannya....

Nadiem Putuskan Sekolah Tatap Muka Tahun 2021, Alasannya.... - GenPI.co
PJJ Berdampak Buruk, Nadiem Putuskan Sekolah Tatap Muka Tahun Depan ( foto: Jpnn.com/Ricardo)

Menurut Nadiem pembelajaran jarak jauh telah meningkatkan risiko putus sekolah lebih tinggi. 

Ini terjadi karena tak sedikit anak-anak sekolah yang terpaksa harus bekerja demi membantu keuangan keluarga.

Hal itu semakin diperparah lantaran banyak orang tua yang tidak menganggap sekolah daring sebagai sesuatu yang penting.

“Orangtua tidak bisa melihat peranan penting sekolah daring, ini menimbulkan banyak orang tua skeptis dengan PJJ,” jelas Nadiem.

Perbedaan akses teknologi dan kualitas pembelajaran di berbagai daerah juga menciptakan jurang kesenjangan yang berakibat buruk pada kualitas pendidikan.

Risiko tersebut membuat kerugian yang luar biasa, baik itu dalam hal kemampuan kognitif maupun perkembangan karakter anak.

“Di daerah yang sulit PJJ,  kesenjangan pencapaian pembelajaran semakin melebar dan tentunya (kesenjangan) pertumbuhan anak-anak menjadi semakin besar,” kata Nadiem.

Risiko anak sekolah mengalami stres lebih tinggi. Hal itu karena minimnya interaksi antara anak dengan guru dan teman sebayanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya