Suara Sopir Angkot itu Bikin Tubuhku Merinding Tak Keruan, Oh...

Suara Sopir Angkot itu Bikin Tubuhku Merinding Tak Keruan, Oh... - GenPI.co
Ilustrasi. (Foto: Freepik)

Dari komplek rumahku ke stasiun ditempuh dengan sekali naik angkot dan memakan waktu selama 20 menit. Lalu, kereta selalu datang pukul 8.00.

Jadwal ini sudah kujalani selama setahun belakangan dan tak pernah berubah.

Karena itu, aku pun dapat memperhatikan bahwa sopir angkot yang berhenti di depan komplek rumahku pasti berbeda-beda.

Walaupun pernah sama, tapi jeda waktunya jauh sekali dan tidak pernah setiap hari berturut-turut.

Namun belakangan ini aku merasa ada yang janggal. 

Sebab, sopir angkot yang berhenti di depan komplek rumahku sudah dua minggu berturut-turut selalu sama.

Aku juga punya kebiasaan untuk selalu duduk di bagian depan sebelah sopir angkot. Jadi, hal ini terasa sangat aneh.

Perasaan was-was pun muncul. Apa orang ini intel yang sedang memata-matai tidakan kejahatan di kawasan ini?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya