Tim SAR Hentikan Pecarian Korban Sriwijaya Air

Tim SAR Hentikan Pecarian Korban Sriwijaya Air - GenPI.co
Tim gabungan pencarian korban pesawat Sriwijaya Air. (dok basarnas)

GenPI.co - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) akan melanjutkan operasi pencarian kotak hitam Cockpit Voice Recorder (CVR) di Kepulauan Seribu.

Akan tetapi, Tim SAR Gabungan resmi menghentikan operasi pencarian korban jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Kamis (21/1).

BACA JUGA: Makan Gaji Buta, 2 Adik Tirinya Dipecat Oleh Sri Sultan

Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Soerjanto Tjahjono mengatakan, proses pencarian CVR oleh KNKT akan terus berlangsung meskipun proses pencarian korban oleh Basarnas telah berakhir. 

"Memang operasi SAR sesuai tugasnya, telah ditutup. Tapi kami, sebagai tanggung jawab kami melakukan investigasi, akan terus mencari CVR yang sampai hari ini belum ditemukan," ujarnya kepada wartawan.

Pasalnya, penemuan CVR bakal memberikan informasi yang signifikan dalam proses investigasi penyebab kecelakaan Sriwijaya SJ-182.

Data CVR dapat melengkapi data flight data recorder (FDR) yang sudah ditemukan, dan datanya berhasil diunduh KNKT beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan, untuk mengormati keluarga korban akan dilaksanakan tabur bunga, Jumat (22/1).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya