
GenPI.co – Tomohon International Flower Festival atau TIFF didapuk Kementerian pariwisata sebagai Wonder Event. Festival bunga di Tomohon, Sulawesi Utara itu sudah masuk dalam 100 Calendar of Event Kemenpar RI selama dua tahun berturut-turut, 2018 dan 2019,
Hal tersebut dikatakan Wali Kota Tomohon, Sulawesi Utara (Sulut) Jimmy F Eman di Tomohon, Rabu (24/4). Ia menjelaskan, pelaksanaan festival ini sesuai dengan salah visi pemerintah Kota Tomohon untuk menjadikan kota itumenuju kota wisata dunia.
"Awal pelaksanaannya berskala nasional dengan nama Tomohon Flower Festival. Namun mulai tahun 2010, 2012, 2014, 2015, 2016, 2017 dan 2018 digelar berskala internasional," ujar Jimmy.
Negara- negara sahabat ikut ambil bagian dalam gelaran ini. Para peserta asing itu datang Malaysia, Vietnam, Korea Utara, India, Rusia, Amerika, Perancis hingga Belanda. Sekretariat Nasional ASEAN dan CAFE (Council of Asian Flower Exhibition) juga ikut berpartisipasi.
"TIFF tahun 2018 diikuti negara Cheko, Jepang, Korea Selatan, Georgia, Negara Anggota CAFE yakni Nepal, Pakistan, Singapura, Taiwan, Thailand, Bhutan, Khazakstan dan Malaysia," jelasnya.
Wali Kota Jimmy berharap, semua komponen masyarakat bersama-sama menyukseskan pelaksanaan TIFF 2019.
"Dampaknya luas dari festival bunga internasional ini. Pasti akan dinikmati secara langsung oleh seluruh masyarakat Kota Tomohon," kata Wali Kota.
Peluncuran TIFF sendiri dilaksanakan pada Senin (22/4) di Kementerian Pariwisata RI. Acara tersebut dihadiri Menteri Pariwisata Arief Yahya, pejabat pemerintah provinsi dan undangan lainnya.(ANT)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News