
GenPI.co - Pagi ini aku menikmati secangkir kopi dengan tambahan pisang goreng ala rumahan buatan istriku, Risa.
Aku bersyukur selalu bersama Risa hingga yang sudah hampir kepala empat.
Sebelumnya, aku sempat kesulitan mendapatkan jodoh. Aku baru menikah pada usia 34 tahun.
BACA JUGA: Kisah Cinta: Semuanya Gara-Gara Virus Corona
Kisah cinta yang kurasakan memang tidak mulus. Aku pernah menjalin hubungan dengan beberapa wanita.
Namun, hubungan kami selalu kandas. Mengingat hari pertemuanku dengan Risa, aku mencoba menanyakan kembali kepada istri tercintaku.
BACA JUGA: Kisah Cinta: Dino, yang Kamu Lakukan Sangat Jahat
"Ris, coba duduk di sini. Aku mau tanya sama kamu soal awal mula pertemuan kita," ucapku.
"Iya, sebentar. Satu gorengan lagi, ya," sahutnya dari dapur.
BACA JUGA: Kisah Cinta Miguel Oliveira yang Nyentrik, Adik Sendiri Dipacari
Setelah aku menunggu selama sepuluh menit, Risa akhirnya menghampiri. Senyum di wajahnya mengembang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News