Direktur Celios Beber Rahasia Agar Ekonomi Kembali Aktif

Direktur Celios Beber Rahasia Agar Ekonomi Kembali Aktif - GenPI.co
Direktur Celios Beber Rahasia Agar Ekonomi Kembali Aktif - Ilustrasi pedagang pasar Tanah Abang. FOTO: Antara

GenPI.co - Direktur Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira blak-blakan menyarankan agar kasus covid-19 segera usai dan PPKM tak diperpanjang.

"Solusi paling efektif lewat penurunan kasus harian dengan 3T dan vaksinasi," jelas Bhima Yudhistira kepada GenPI.co, Senin (23/8).

Menurut Bhima Yudhistira, di waktu yang sangat sempit ini, vaksinasi bisa diprioritaskan ke pekerja disektor industri manufaktur.

BACA JUGA:  Daun Pandan Campur Madu Bikin Wanita Dahsyat, Suami Minta Lagi

"Studi di negara lain yang ekonominya pulih lebih cepat, sektor yang harusnya dilonggarkan adalah industri manufaktur baru kemudian mal atau pusat perbelanjaan," ungkapnya.

Ekonom muda itu melanjutkan alasan industri manufaktur yang sebaiknya didahulukan, karena punya keterkaitan yang erat pada sektor ekspor maupun penghasil bahan baku dalam negeri.

BACA JUGA:  Bawang Putih Campur Madu Khasiatnya Cespleng, Minta Goyang Terus

"Kemudian dari serapan tenaga kerja di manufaktur akan efektif memperbaiki daya beli," tuturnya.

Lalu, yang terakhir dilonggarkan adalah sektor pariwisata dan yang berkaitan dengan kerumunan orang yakni event-event dan acara seremonial.

BACA JUGA:  4 Shio Borong Keberuntungan, Siap-siap Rezeki Masuk Rekening

Bhima Yudhistira berpendapat bahwa prioritas Pemerintah Jokowi yang membuka mal dinilai tak efektif.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya