Luhut: Indonesia Tak Lagi Bergantung Ekspor Bahan Mentah

Luhut: Indonesia Tak Lagi Bergantung Ekspor Bahan Mentah - GenPI.co
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Foto: Antara/Kemenko Marves

GenPI.co - Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan menegaskan bahwa pemerintah terus menggenjot hilirisasi industri komoditas sumber daya alam.

Hal itu dilakukan agar Indonesia tak lagi bergantung pada ekspor bahan mentah.

“Hilirisasi telah dilakukan di sektor kelapa sawit untuk B30 serta biji nikel untuk besi baja yang sejalan dengan program mobil listrik,” ujarnya dalam acara “Indonesia Economic Outlook 2022”, Selasa (25/1).

BACA JUGA:  Skenario Luhut Pandjaitan Jadi Preseden Buruk HAM dan Demokrasi

Selain itu, proses hilirisasi juga telah dilakukan untuk produk tambang lain, seperti alumunium dan petrokimia.

Luhut mengatakan bahwa pada Desember 2021 juga telah dilakukan groundbreaking untuk kawasan industri tersebut di Kalimantan Utara

BACA JUGA:  Rizal Ramli Semprot Ruhut Sitompul, Menohok

“Kawasan itu diminati investor, baik karena komoditas hingga aliran sungai deras yang cocok untuk pembangkit listrik,” katanya.

Lebih lanjut, pemerintah juga sudah menyiapkan Perpres Nomor 98 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Nilai Ekonomi Karbon untuk menghadapi perubahan iklim.

BACA JUGA:  Akhirnya Pasar Kripto Keluar dari Lubang Jurang

Hal itu juga dilakukan agar Indonesia dapat mengurangi emisi karbon sesuai dengan target Pari Agreement.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya