Calender of Event 2019

Ubud Writers and Readers Festival : Festival Literasi Terbaik di Dunia.

Ubud Writers and Readers Festival : Festival Literasi Terbaik di Dunia. - GenPI.co
UWRF menyajikan beragam program acara, mulai dari bedah buku ( sumber : Publishers Weekly )

Ubud Writers and Readers Festival ( UWRF)  adalah salah satu dari 5 festival literasi terbaik di Dunia. UWRF menyajikan beragam program acara, mulai dari bedah buku, seminar yang menghadirkan budayawan, seniman, dan penulis, bincang-bincang buku, pembacaan puisi, sampai perang puisi.

Tidak hanya itu, UWRF juga melaksanakan pemutaran film, pelatihan-bermain untuk anak-anak, makan siang bersama penulis terkenal, dan peluncuran buku.

Destinasi : Ubud terletak di pusat jantung Bali, jika ada jadwal kosong saat menghadiri UWRF maka bergegaslah menuju tegalalang, dimana sawahnya yang berteras-teras sangat cantik untuk dinikmati, kamu bisa juga meluncur ke Monkey Forest yang berada di sebelah selatan lokasi acara. Namun bila waktunya tersedia cukup banyak, segeralah ke Geopark UNESCO di Batur, disini tersedia museum Geopark Batur yang rinci menjelaskan keunggulan Batur, setelahnya kamu bisa makan siang di binir kawah purba Batur sambil menikmati keindahan Gunung dan Danau Batur yang bersebelahan.

Kuliner : Bila telah di Ubud, cobalah makan nasi campur khas Bali yang mudah dicari di sekitar Ubud. Menu lainnya yang bisa dicoba adalah bebek garing khas Bali yang tidak alot dan berbau, selanjutnya ada ayam dan bebek yang dimasak dengan cara khas Bali, betutu.

Akses / Transportasi : Ubud dapat ditempuh dalam waktu 1 jam 10 menit dari Bandar Udara Internasional Ngurah Rai di Denpasar, bandara ini menyediakan beragam jalur penerbangan dari berbagai maskapai nasional dan internasional.

Tanggal : 23 sampai 27 Oktober 2019

Tempat : Ubud, Bali.

Penyelenggara : Yayasan Mudra Swari Saraswati

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya