WhastApp Bakal Tampilkan Iklan

WhastApp Bakal Tampilkan Iklan - GenPI.co
Aplikasi WhastApp. (ist)

GenPI.co - Aplikasi WhastApp akan menampilkan iklan layaknya seperti yang ada di media sosial  Facebook dan juga Instagram. Iklan tersebut akan muncul pada Whatsapp versi Android dan iOS pada tahun 2020.

Nantinya iklan ini akan muncul pada WhatsApp status. Informasi lebih lanjut dengan iklan tersebut juga nantinya akan dibantu dengan cara mengucap layar ke atas, yang sama dilakukan dengan Facebook dan juga Instagram saat ini.

Dalam memperkuat informasi terkait, yang dikutip dari bgr.com, ajang tahunan Facebook Marketing Summit Facebook memberitahukan nantinya iklan untuk pertama kalinya tersebut sebagai penunjang untuk pemanfaatan WhatsApp Business diantara percakapan demi percakapan yang ada.

BACA JUGA: Ingin Akses Medsos yang Sedang Dibatasi? Gunakan 3 Browser ini

Tak hanya itu, nantinya pengguna WhatsApp Business juga akan dilaporkan sehingga dapat memanfaatkan fasilitas secara maksimal, seperti memasangkan gambar atau file format PDF lengkap dengan pesan singkatnya. 

Setelah mengirimkan pesan singkat dalam status tersebut, pengguna WhastApp yang lain setelah mengusap iklan layar ke atas juga dapat mengakses katalog secara langsung

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya