
"Plus, pikirkan saja bagaimana keluarga dan teman akan merasa canggung jika Anda tetap melanjutkan hubungan tanpa restu," ujar David.
Baca juga: Jadi Kapan WhatsApp, Instagram, Facebook Kembali Normal?
Memaksa Pasangan Untuk Berubah
Jika berpikir bahwa kamu bisa merubah sifat pasangan sesaui dengan kemauan, maka kamu salah. Orang adalah orang, dan pasangan kamu tidak akan berubah menjadi orang lain.
"Banyak orang menikah mengharapkan itu akan mengubah pasangan mereka. Jika pasangan kamu adalah seseorang yang dramatis, mereka akan sama setelah menikah. Pernikahan jarang memperbaiki siapa pun," ungkap David.
Lebih Memilih Pesta Pernikahan Mewah
Menurut David pernikahan adalah tentang berkomitmen pada seseorang, yang mencakup banyak pengorbanan dan kewajiban. Jika kamu lebih menyuka pesta pernikahan yang mewah daripada benar-benar memikirkan kehidupan jangka panjang pasca menikah, maka sebaiknya berpikirlah dua kali untuk menikah.
"Bisa jadi Anda akan sakit hati dan perceraian akhirnya terjadi," tandas David.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News