Milenial Wajib baca, Ini Tips Beli Properti Rumah

Milenial Wajib baca, Ini Tips Beli Properti Rumah - GenPI.co
Ilustrasi beli rumah. Foto: AnnaStills/Elementsenvato

GenPI.co - Bagi kalangan milenial, properti dianggap instrumen investasi yang menjanjikan karena berpeluang mengalami kenaikan harga dari tahun ke tahun.

Tetapi, sama seperti barang lainnya, membeli properti perlu mempertimbangkan sejumlah hal agar tak menyesal di kemudian hari.

Ahli Properti dan Pembiayaan Pinhome, Vina Yenastri, memberikan tiga tips, pertama sebaiknya belilah properti di area suburban dengan mempertimbangkan kemudahan akses transportasi.

BACA JUGA:  Pemerintah Punya Gebrakan, Bisnis Properti Bakal Bangkit

"Lokasinya tidak berada di pusat kota, tapi tetap gampang untuk bolak-balik ke kota atau ke daerah pusat kota dengan pertimbangan akses transportasi,” kata Vina.

Anda juga bisa mempertimbangkan untuk membeli apartemen terlebih dahulu karena lebih terjangkau dari segi harga dibandingkan langsung membeli rumah.

BACA JUGA:  BTN Targetkan Rp 2 Triliun Pemulihan Aset Properti

"Bisa beli apartemen dulu karena harganya memang relatif lebih terjangkau, lalu bisa dijual lagi untuk DP pembelian rumah," ujarnya dikutip dari Antara.

Rumah atau apartemen inden menjadi rekomendasi. Anda bisa membeli apartemen atau rumah baru saat masih tahap konsep atau land clearing atau inden.

BACA JUGA:  Babat Habis, KPK Telanjangi Properti Antek Edhy Prabowo

Bayarlah DP-nya memakai metode cicilan sehingga lebih meringankan, sembari mengumpulkan dana untuk biaya-biaya yang lain.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya