Ternyata Bisa Berkemah di Dasar Laut, Ini Buktinya

Ternyata Bisa Berkemah di Dasar Laut, Ini Buktinya - GenPI.co
Berkemah di bawah laut di Taman Impian Jaya Ancol (Foto : Kompas)

GenPI.co – Biasanya kegiatan berkemah dilakukan di dataran tinggi seperti pegunungan atau juga pinggir pantai. Namun, di minggu ini akan ada kegiatan berkemah seru yang tak biasa, yakni berkemah di dalam kawasan aquarium terbesar di Indonesia yang berada di Seaword, Ancol Taman Impian, Jakarta.

Kegiatan berkemah dengan tema “Camping Under The Sea” ini akan dilaksanakan selama dua hari, yakni 6 dan 7 Juli 2019. Program ini menggabungkan aktivitas rekreasi, edukasi dan konservasi dalam satu rangkaian kegiatan yang menyenangkan. Pesertanya adalah anak-anak dengan usia 6-12 tahun.

Baca juga :

Unggah Foto dari Luar Angkasa, NASA Kagumi Indonesia 

Penjual Mie Lidi Ganteng Asal Pekalongan, Bikin Netizen Penasaran 

Gunung Agung Meletus, NASA : Kita Harus Bahagia 

Selama 2 hari 1 malam peserta akan menjelajahi kawasan Sea World, Ocean Dream Samudra dan pantai Ancol, yang pasti seru dan menantang. Bagi orang tua peserta tidak perlu khawatir, karena seluruh peserta akan didampingi oleh kakak-kakak dari Komunitas Teens Go Green Indonesia sebagai fasilitator selama acara berlangsung.

Selama acara, anak-anak akan diajarkan bermain sambal belajar dengan hewan-hewan laut yang ada di kawasan Ancol. Rika Sudranto selaku Division Head Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol, mengataka kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan anak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya