Esok Gerhana Matahari, Wajib Pakai Kacamata Agar Tak Merusak Mata

Esok Gerhana Matahari, Wajib Pakai Kacamata Agar Tak Merusak Mata - GenPI.co
Gerhana Matahari Cincin (sumber : BMKG)

GenPI.co - Gerhana matahari cincin besok akan terlihat di beberapa wilayah di Indonesia pada Kamis (26/12). 

Di beberapa tempat tersebut tentunya tak mau melewatkan momen langka itu, tetapi amankah menyaksikan gerhana matahari?

Perlu diketahui gerhana matahari tidak bisa dilihat dengan mata telanjang. Ada beberapa cara yang perlu diikuti agar mata tetap bisa terlindungi dari kerusakan yang terjadi.

Untuk melihat fenomena ini secara langsung, ada beberapa hal yang perlu disiapkan, salah satunya kacamata atau alat khusus untuk melihat gerhana. Sebab, melihat gerhana matahari tanpa alat perantara apa pun, bisa merusak mata kita. Mengapa bisa begitu?

BACA JUGA : Fakta Besok Terjadi Gerhana Matahari Cincin, Ada Lagi Tahun 2031

Untuk melihat gerhana matahari secara langsung, berisiko membuat mata Anda terkena kondisi yang dinamakan solar retinopathy. Solar retinopathy itu adalah kerusakan yang terjadi pada mata akibat radiasi sinar matahari.

BACA JUGA : Waspada! Ada Gerhana Matahari Paling Berbahaya 26 Desember 2019

Jika orang memaksakan melihat gerhana matahari cincin dengan mata telanjang akan berdampak penglihatan orang yang terkena solar retinopathy, bisa kabur secara permanen. Selain itu, kondisi ini juga bisa menyebabkan munculnya titik buta atau bintik hitam di mata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya