Jadi Pelatih Taekwondo, Maulana Haidir Mau Balik Jadi Atlet Lagi

Jadi Pelatih Taekwondo, Maulana Haidir Mau Balik Jadi Atlet Lagi - GenPI.co
Maulana Haidir, atlet dan pelatih takwondo asal Bogor, Jawa Barat (foto: IG @maulanahaidir)

GenPI.co - Masa-masa ketika masih produktif dan masih bisa berprestasi menjadi masa-masa dirindukan setiap orang. Termasuk bagi Maulana Haidir, atlet taekwondo Indonesia yang kini menjadi pelatih taekwondo.

“Dulu pas jadi atlet, lihat pelatih itu kayaknya enak ya, cuman duduk terus megang peluit,” kata Maulana kepada GenPI.co, Rabu (1/7). 

Pria yang akrab disapa Nana ini mengaku, dirinya memiliki tanggung jawab yang lebih besar saat menjadi pelatih. Tak hanya itu, dirinya dituntut untuk mencetak atlet-atlet taekwondo Indonesia yang berprestasi.

“Tapi sekarang pas jadi pelatih, rasanya pengen jadi atlet lagi. Karena kami kan harus mikirin program, mikirin gimana caranya supaya atlet bisa perform, kalau atlet tampilnya nggak maksimal yang disalahin pelatihnya. Jadi tanggung jawabnya besar banget,” papar Nana.

BACA JUGA: Ternyata Ini Pahlawan Di Balik Prestasi Para Atlet Indonesia

Nana mengaku dirinya sangat merindukan momen-momen ketika dirinya bertanding. Ia ingin merasakan kembali kebanggaan ketika dirinya menang dan mengharumkan nama Indonesia.

“Saya kangen lagi untuk bertanding. Karena proud-nya beda ya antara jadi pelatih sama pas bertanding. Kalau jadi atlet kan kalau menang diangkat, jadi headline. Tapi kalau pelatih kan nggak disorot,” kata Nana.

BACA JUGA: Di Usia 6 Tahun, Valiandayra Sudah Jadi Atlet Sepatu Roda

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya