Ini Daftar Masalah yang Kerap Datang Menjelang Pernikahan

Ini Daftar Masalah yang Kerap Datang Menjelang Pernikahan - GenPI.co
Ini Daftar Masalah yang Kerap Datang Menjelang Pernikahan. Foto: Freepik

GenPI.co - Pernikahan adalah salah satu perayaan besar dalam hidup. Ini karena pernikahan bukan hanya melibatkan Anda dan pasangan tetapi juga kedua belah pihak keluarga.

Menjelang pernikahan, ada banyak sekali hal-hal besar dan kecil yang perlu diurus sehingga tenaga dan pikiran perlu dicurahkan secara maksimal. 

BACA JUGA: Ini Alasan Tara Basro Memilih Wot Batu sebagai Lokasi Pernikahan

Namun Anda dan pasangan perlu tetap saling menguatkan karena biasanya ada berbagai masalah yang kerap jadi perdebatan menjelang pernikahan.

1. Keluarga ikut campur

Sebenarnya perselisihan ini bisa dihindari asal Anda, pasangan, dan orangtua menanggapinya dengan kepala dingin.

Sebagai jalan tengah, tidak ada salahnya mengakomodir keinginan kedua belah pihak.

Anda dan pasangan bisa mengalah dengan menggunakan tema adat pada akad nikah atau pemberkatan dan tema modern pada resepsi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya