Sarapan Pagi Sangat Bermanfaat untuk Kecerdasan Anak, Simak Bun!

Sarapan Pagi Sangat Bermanfaat untuk Kecerdasan Anak, Simak Bun! - GenPI.co
Manfaat sarapan untuk kecerdasan anak. Foto: Shutterstock

Dr. Lanang menemukan bahwa anak yang rajin sarapan pagi memiliki nilai akademis 4 kali lebih tinggi dibandingkan anak yang tidak sarapan.

Hal ini terlihat dari kemampuan kognitif anak yang meningkat, terutama dalam hal daya ingat dan kemampuan memperhatikan pelajaran di kelas.

“Dilihat dari hasil ujian seluruh mata pelajaran selama satu semester, anak yang rutin sarapan pagi mempunyai nilai di atas rata-rata daripada anak yang tidak sarapan,” jelas Dr. Lanang.

Hal ini membuktikan bahwa manfaat sarapan pagi jelas membuat anak jadi lebih berprestasi di sekolahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Dr. dr. Taufiq Pasiak, M. Kes, M.Pd, selaku ahli neuroanatomi dan neurosains, turut mendukung paparan tersebut. 

Manfaat sarapan pagi bukan cuma bikin pintar, tapi juga mengatur emosi jadi lebih stabil.

Akan tetapi, hal ini tidak bisa bersifat insidental (mendadak), harus berkelanjutan.

"Minimal 22 hari (rutin sarapan) biar bisa menjadi kebiasaan yang baik untuk anak,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya