Biar Cepat Move On dan Enggak Stres, Jangan Stalking Mantan!

Biar Cepat Move On dan Enggak Stres, Jangan Stalking Mantan! - GenPI.co
Ilustrasi stalking mantan. Foto: Shutterstock

GenPI.co - Kecenderungan untuk stalking atau memata-matai mantan pacar lewat media sosial kerap muncul setelah putus.

Setiap kali membuka media sosial, hal pertama kali yang Anda lakukan adalah melihat akun mantan Anda. Alasannya hanya untuk sekedar mengetahui kabarnya. 

BACA JUGAJangan Coba-coba, Ini 3 Akibat Bandingkan Pasangan dengan Mantan

Anda berpikir dengan stalking mantan Anda bisa mengetahui keadaan dia sekarang dan tak jarang untuk melihat wajah mantan saja karena rindu.

Ditambah lagi karena kebiasaan ini tidak akan diketahui oleh mantan Anda, Anda makin ketagihan dan tidak bisa menahan kebiasaan ini.

Namun, kebiasaan ini justru malah membuat Anda jadi susah move on dari mantan.

Anda akan makin susah untuk move on jika terus-terusan memantau foto atau status terbarunya.

Atau yang lebih parah, Anda mungkin tergoda untuk stalking segala gerak-gerik mantan Anda (dan mungkin pacar baru dan teman-temannya) di media sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya