
GenPI.co - Kaum hawa mana yang tak terpikat dengan ketampanan aktor Hamish Daud? Tak hanya berbadan atletis, suami penyanyi Raisa juga dikenal memiliki brewok tipis. Itu yang membuatnya makin menggemaskan.
Brewok bagi sebagian kaum adam disebut sebagai simbol maskulinitas. Untuk mendapatkan brewok yang bersih dan rapi, kaum pria hanya perlu melakukan pola makan sehat dengan nutrisi yang tepat.
BACA JUGA: Gaya Outfit Hamish Daud, Bikin Kaum Hawa Semaput
Menurut American Dietetic Association, nutrisi yang memiliki efek positif pada jantung dan organ utama lainnya memiliki efek yang sama pada kulit dan rambut.
Lalu apa saja nutrisi dan vitamin yang dimaksudkan tersebut? Simak penjelasannya seperti dilansir dari Mens Health.
1. Vitamin A dan Beta Karoten
Vitamin A ditemukan dalam makanan seperti susu, kuning telur, keju. Sedangkan beta karoten ditemukan dalam sayuran berwarna kuning dan oranye seperti wortel, ubi jalar, labu dan sayuran hijau seperti bayam dan kale.
Makan makanan ini akan membantu Anda mempertahankan dan memperbaiki jaringan kulit sambil mempromosikan pertumbuhan jenggot.
2. Vitamin C
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News