Demi Remukkan Iran, Militer Israel Ajukan Dana Miliaran Shekel

Demi Remukkan Iran, Militer Israel Ajukan Dana Miliaran Shekel - GenPI.co
Ilustrasi. Pesat Jet Tempur F-35 dari Sauadron Singa Selatan terbang di kawasan Selatan israel. (Foto: Israel Defense Forces)

GenPI.co - Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defence Force/IDF) dilaporkan meminta peningkatan anggaran besar senilai miliaran shekel.

Dana itu akan dimaksudkan untuk mempersiapkan dengan baik untuk kemungkinan serangan terhadap program nuklir Iran.

Penyiaran Publik Kan melaporkan pada Rabu (14/7), permintaan itu dibuat selama diskusi awal tentang anggaran, yang akan diupayakan oleh pemerintah baru untuk disahkan dalam beberapa bulan mendatang.

BACA JUGA:  Skenario Iran Bikin Lemas, Menyusup ke New York untuk Culik...

Negosiasi itu terjadi ketika Israel mulai mempersiapkan kemungkinan terjadinya kemandegan negosiasi Amerika Serikat dan Iran di Wina.

Laporan Channel 12 di hari yang sama, lembaga keamanan menuduh mantan perdana menteri dan pemimpin oposisi saat ini Benjamin Netanyahu mengabaikan persiapan yang memadai untuk skenario seperti itu.

BACA JUGA:  Jelang Ebrahim Raisi Menjabat, Perjanjian Nuklir Iran Jadi Kelabu

Sumber yang tidak disebutkan namanya di lembaga keamanan mengklaim bahwa Netanyahu tidak mengalokasikan dana untuk menyusun serangan militer.

Padahal, menurut sumber itu, serangan tersebut  yang mungkin diperlukan dalam beberapa bulan ke depan jika Israel ingin menyerang Iran sebelum mencapai kapasitas ledakan nuklir.

BACA JUGA:  Iron Dome Hampir Jadi Senjata Makan Tuan, Targetnya Jet Israel!

“Operasi semacam itu membutuhkan persiapan yang signifikan, dan para pejabat pertahana hawatir penundaan perencanaan dapat membuat mengacungkan senjata tanpa peluru di dalamnya,” lapor channel 12.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya