Bentrok di Perbatasan, Taliban Bikin Garda Iran Babak Belur

Bentrok di Perbatasan, Taliban Bikin Garda Iran Babak Belur - GenPI.co
Bentrok di Perbatasan, Taliban Bikin Garda Iran Babak Belur. Ilustrasi. (Foto: NDTV)

GenPI.co - Pihak berwenang Taliban pada hari Kamis (2/11) mengatakan pasukannya bikin Garda Iran babak belur dan menjatuhkan setidaknya sembilan korban selama bentrok di perbatasan Afghanistan-Iran.

Bentrok terjadi setelah upaya penyelundupan bahan bakar dari pihak Iran.

Pertempuran antara pasukan keamanan kedua negara pecah di Konjak, provinsi Nimroz di Afghanistan barat daya pada hari Rabu sekitar tengah hari, dan berlanjut hingga larut malam.

BACA JUGA:  Fakta Varian Omicron Dikuak Ilmuwan Terkemuka Afsel, Bikin Takut!

Otoritas setempat dan saksi mata mengatakan Taliban menyita tiga pos pemeriksaan Iran.

Dalam sebuah pernyataan, juru bicara Taliban Zabiullah Mujahid mengatakan bentrokan itu dipicu oleh kesalahpahaman di tingkat lokal.

BACA JUGA:  Varian Omicron Bisa Mendominasi Prancis pada Akhir Januari 2022

Dia juga mengatakan bahwa situasi sekarang terkendali dengan pemahaman kedua belah pihak.

Juru bicara gubernur Nimroz, Salahudin Ayobi, mengatakan kepada Arab News bahwa ketegangan telah diselesaikan dan kesalahpahaman terkait dengan penyelundupan bahan bakar.

BACA JUGA:  Pengawas Atom PBB Kuak Manuver Rahasia Iran dalam Gunung, Ngeri!

“Masalah utama dari kesalahpahaman ini adalah penyelundupan bahan bakar ke Afghanistan. Selama pertempuran ini setidaknya sembilan pasukan perbatasan Iran tewas dan terluka,” katanya, seraya menambahkan bahwa seorang pejuang Taliban terluka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya