Kabar Baru dari Myanmar, Junta Militer unjuk Gigi di Perbatasan

Kabar Baru dari Myanmar, Junta Militer unjuk Gigi di Perbatasan - GenPI.co
Kabar Baru dari Myanmar, Junta Militer unjuk Gigi di Perbatasan. (Foto: Reuters/Stringer)

GenPI.co - Junta militer Myanmar unjuk gigi di perbatasan Thailand dengan meluncurkan serangan udara pada Minggu (10/4).

Tindakan agresi itu menargetkan kelompok pemberontak etnis di negara bagian Karen.

Menurut juru bicara kelompok pemberontak dan laporan media, serangan ini terjadi ketika pertempuran baru pecah untuk menguasai kota Lay Kay Kaw dekat perbatasan. 

BACA JUGA:  Warga Keturunan Myanmar Lolos Pendidikan Tamtama, TNI Kecolongan

Ribuan penduduk di Lay Kay Kaw, yang hanya berjarak sekitar 20 km dari perbatasan Thailand, telah mengungsi pada Desember tahun lalu.

Pasalnya, kawasan sekitar kota itu menjadi sasaran serangan tentara rezim militer Myanmar setelah perlindungan bagi pendukung pro-demokrasi.

BACA JUGA:  Buru Teroris Palestina, Unit Rahasia Shayetet 13 Israel Beraksi

Juru bicara KNU, kelompok pemberontak etnis tertua di Myanmar, mengatakan bahwa tentara tampaknya memperkuat daerah itu setelah bentrokan hari Minggu.

“Mereka belum mundur sama sekali. Mereka mengirim lebih banyak pasukan,” kata juru bicara KNU bernama  Padoh Saw Taw Nee itu.

BACA JUGA:  Statistik Perang Ukraina Kuak Kerugian Besar Rusia, Putin Puyeng

Dia  menambahkan,  pasukan KNU itu telah menewaskan 45 tentara dan kehilangan dua pejuangnya sendiri dalam bentrokan hari Minggu. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya