Gegara Covid-19, PM Inggris Boris Johnson akan Mengundurkan Diri

Gegara Covid-19, PM Inggris Boris Johnson akan Mengundurkan Diri - GenPI.co
PM Inggris Boris Johnson. Foto: Antara

GenPI.co - Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson dikabarkan akan mengundurkan diri dari jabatannya dalam waktu enam bulan ke depan karena masalah kesehatan yang berkepanjangan setelah mengidap Covid-19. 

Kabar tersebut berhembus dari The Times of Lonson yang mendapatkan informasi dari ayah mertua ajudan Johnson, Dominic Cummings. 

BACA JUGA: Tanda-tanda Kalah, Penasihat Senior Mulai Tinggalkan Donald Trump

Ayah dari istri Cummings, Sir Humphry Wakefield mengatakan, Johnson akan mengundurkan diri pada awal 2021 karena kesehatannya yang memburuk usai dirawat di unit perawatan intensif (ICU) ketika menderita Covid-19. 

Pernyataan Wakefield tersebut muncul saat berbicara dengan Anna Silverman ketika dalam perjalanan ke Kastil Chilingham di Northumberland, timur laut Inggris. 

Ketika itu, Wakefield menggambarkan kondisi Johnson seperti kuda yang terluka dan harus berlari sebelum benar-benar pulih. 

"Jika Anda mengembalikan kuda untuk bekerja saat cedera, kuda itu tidak akan pernah pulih," ujarnya 
seperti dikutip Business Insider, Selasa (25/8). 

Kendati begitu, pihak Downing Street dengan tegas membantah klaim tersebut dengan menyebutnya sebagai omong kosong. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya