40 Persen Warga Inggris Telah Divaksin Covid-19

40 Persen Warga Inggris Telah Divaksin Covid-19 - GenPI.co
Ilustrasi-Vaksin Covid-19. Foto: Reuters.

GenPI.co - Pemerintah Inggris telah memberikan lebih dari 2,4 juta dosis vaksin virus korona kepada warganya. Hal itu dilakukan untuk segera menghentikan penyebaran virus Covid-19 tersebut.

Perdana Menteri Boris Johnson menjelaskan bahwa artinya sekitar 40 persen warga Inggris telah divaksinasi.

BACA JUGA: Corona dan Lockdown di Mana-mana, China Jadi Merana

"Kami juga telah memvaksinasi sekitar 23 persen penghuni panti jompo yang berusia 80 tahun ke atas di negara ini," ujar Johnson dalam pernyataannya, seperti dilansir dari Anadolu Agency, Selasa (12/1/2021)

Johnson juga mengatakan Pelayanan Kesehatan Nasional (NHS) akan meningkatkan jumlahnya secara besar-besaran di sejumlah rumah sakit di Inggris.

"Ini adalah momen yang sangat berbahaya karena semua orang dapat merasakan bahwa vaksin itu datang dan mereka dapat melihat Inggris sedang memvaksinasi dalam jumlah besar kepada warga yang paling membutuhkannya,” kata dia.

Saat ini pusat vaksinasi baru di London, Bristol, Surrey, Newcastle, Manchester, Stevenage, dan Birmingham telah didirikan sejak minggu lalu untuk meningkatkan kecepatan program vaksinasi.

Pejabat kesehatan menargetkan memberikan 200.000 suntikan dalam sehari dan satu juta per minggu dalam beberapa minggu mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya