
"Ini fenomena serius. Prediksinya lonjakan terjadi pada akhir tahun atau awal tahun depan, tapi lonjakan bisa naik perlahan sejak 1-2 bulan sebelumnya," kata Dicky, Selasa (19/10).
Menurut Dicky, laporan kemunculan pasien covid-19 baru bisa membantu menyadarkan pemerintah agar lebih serius mengatasi pandemi di Indonesia.
Selain meningkatkan upaya testing dan tracing, pemerintah juga harus mulai meningkatkan pemeriksaan dengan metode Whole Genome Sequencing (WGS) untuk mencari varian baru.
BACA JUGA: Dicky Budiman: Jangan Malu dengan Banyak Kasus, Tapi...
"Jadi ini sinyal juga bahwa kita harus meningkatkan 3M, 3T, dan meningkatkan WGS untuk mencari varian baru. Pelonggaran di sana-sini juga harus dilakukan dengan hati-hati," ujar Dicky.
Dicky menjelaskan lonjakan covid-19 tak terjadi secara langsung, melainkan bertahap.
BACA JUGA: Epidemiolog Kasih Warning Soal Covid-19 - Mohon Waspada
Kenaikan kasus covid-19 harian mungkin bisa jadi tak terlihat karena faktor pelaporan yang tak aktual.
Namun kemungkinan terjadinya lonjakan kasus dalam waktu dekat bisa ditandai dengan kemunculan banyak pasien Covid-19 di rumah sakit.
BACA JUGA: Epidemiolog UI Beri Peringatan Gelombang Ketiga Covid-19, Waspada
"Fakta ada banyak pasien covid-19 di RS ini jadi awal bahwa situasi menjadi sangat serius. Kenaikan kasus bisa terjadi bertahap, bergantung pada kekuatan deteksi dan penelusuran covid-19 di daerah," tuturnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News