Ditemukan Satu Kasus di Jakarta, Waspadai Gejala Cacar Monyet Berikut

Ditemukan Satu Kasus di Jakarta, Waspadai Gejala Cacar Monyet Berikut - GenPI.co
Ilustrasi kasus cacar monyet. Foto: Antara

GenPI.co - Juru Bicara Kementerian Kesehatan Mohammad Syahril mengumumkan adanya kasus terkonfirmasi cacar monyet di Indonesia yaitu seorang laki-laki berumur 27 tahun yang berasal dari DKI Jakarta.

“Pasien ada yang satu terkonfirmasi, dari DKI Jakarta, laki-laki 27 tahun, dapat laporan pemeriksaan PCR tadi malam," kata Syahril dalam konferensi pers daring, di Jakarta, Sabtu (20/8).

Dilansir dari Health, seorang pakar penyakit menular di University of California, Davis Medical Center Sarah Waldman MD mengatakan infeksi cacar monyet dapat dimulai tanpa disadari oleh pasien.

BACA JUGA:  Ada Kasus Cacar Monyet di Jakarta, Anies Baswedan Bilang Begini

Lebih lanjut Menurut Waldman, masa inkubasi virus lebih lama dari flu atau varian Covid-19 Omicron.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan masa inkubasi cacar monyet antara 6-13 hari dan terkadang hingga 21 hari. Tetapi data menunjukkan masa inkubasi dapat lebih pendek.

BACA JUGA:  Pecah Rekor! Kasus Cacar Monyet di Amerika Serikat Tembus 15 Ribu

Waldman merujuk sebuah penelitian pada Juli mengatakan, masa inkubasi rata-rata tujuh hari.

"Selama periode ini, seseorang yang terkena cacar monyet tidak akan tahu mereka sakit," kata Waldman seperti dikutip dari Health, Senin(22/8).

BACA JUGA:  Imbauan Bill Gates Soal Pandemi Baru, Apakah Itu Cacar Monyet?

Dia menjelaskan mayoritas pasien atau sekitar 60 persen akan mengalami semacam gejala pilek atau flu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya