Begini Cara Proteksi Dalam dan Luar Demi Terhindar dari Penyakit Diabetes

Begini Cara Proteksi Dalam dan Luar Demi Terhindar dari Penyakit Diabetes - GenPI.co
Ilustrasi - Begini cara proteksi dalam dan luar demi terhindar dari penyakit diabetes. Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co

Dia mencontohkan, dalam satu gelas es kopi susu kekinian ternyata ada yang mengandung 25 sendok teh gula per sajian (sugars per serving) atau setara dengan 400 kalori.

Padahal jumlah gula yang boleh dikonsumsi idealnya 10% dari kebutuhan energi total.

"Contohnya, jika kebutuhan kalori 1.500 kalori berarti asupan gula maksimal adalah 150 kalori," ungkapnya.

BACA JUGA:  Tips Makan Makanan Manis Agar Kamu Tak Kena Diabetes

Dr. Fridolin juga menyarankan pilihlah asupan rendah gula begitu juga dengan karbohidrat agar jangan melebihi kebutuhan harian.

"Boleh saja makan yang manis tapi kurangi porsi dan durasi konsumsinya hingga nanti terbiasa memesan minuman kekinian tanpa gula," tegas dia.

BACA JUGA:  5 Manfaat Jus Asam Jawa Sungguh Luar Biasa, Bisa Untuk Penderita Diabetes

Saran lainnya agar terhindar dari risiko penyakit diabetes maka lakukan olahraga atau latihan fisik secara rutin.

Latihan beban sangat baik karena  otot akan membakar gula dan meningkatkan kerja insulin.

BACA JUGA:  3 Perbedaan Umum Diabetes Tipe 1 dan Tipe 2

Selain itu, rutin berolahraga dapat menjaga berat badan tetap ideal, meningkatkan kesehatan mental, dan menjaga suasana hati juga mengurangi risiko stres.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya