Calon PDIP Bakal Dikeroyok 8 Parpol, Pilpres 2024 Rebutan Tokoh

Calon PDIP Bakal Dikeroyok 8 Parpol, Pilpres 2024 Rebutan Tokoh - GenPI.co
Calon PDIP Bakal Dikeroyok 8 Parpol, Pilpres 2024 Rebutan Tokoh - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (Foto: JPNN.com/GenPI.co)

Karena dalam konteks Pilpres 2024, jika nama-nama calon yang terkuat adalah tokoh dari non partai, peluang menggandeng parpol Islam itu bisa saja dilakukan meskipun cukup berat.

Maka, Veri Muhlis menilai bahwa Anies Baswedan dapat disebut sebagai kunci dalam konstelasi politik di 2024 mendatang.

Merespons hal itu, Refly Harun pun langsung menyampaikan pendapatnya.

"Tokoh yang diajukan itu memang sebaiknya mewakili kelompok Islam modernis dan tradisionalis," jelas Refly Harun dikutip GenPI.co, Sabtu (24/4).

Refly Harun menilai bahwa satu hal memungkinan yang bisa menyatukan ini semua adalah pragmatisme. 

Menurut pengamat politik ini, para partai Islam itu akan melihat peluang menang dalam Pilpres 2024

"Kalau Anies Baswedan dinilai sebagai calon yang punya peluang untuk menang, sesungguhnya poros itu akan bisa terbentuk," tegas Refly Harun.

"Bahkan bisa dikatakan ‘poros Islam plus’. Bisa jadi tiba-tiba calon PDIP dikeroyok delapan partai politik yang bersatu, who knows?" sambungnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya