Mendadak Rocky Gerung Bongkar Kejanggalan Tes KPK, Istana Bisa...

Mendadak Rocky Gerung Bongkar Kejanggalan Tes KPK, Istana Bisa... - GenPI.co
Mendadak Rocky Gerung Bongkar Kejanggalan Tes KPK, Istana Bisa...(Foto: Instagram/jokowi)

Oleh sebab itu, Rocky Gerung menilai untuk apa KTP jika pertanyaan yang diberikan masih seputar Pancasila, sejarah, dan sebagainya.

"Kan mestinya itu yang dites, karena (itu) soal profesi tuh, kalau masih dites soal kewarganegaraan, ya buat apa dikasih KTP Indonesia. Sebab, orang sudah dapat KTP itu artinya dia warga negara, warga negara itu sudah sama pengetahuan dia tentang Pancasila, rasisme, sejarah, dan lainnya," bebernya.

Kejadian ini menurut Rocky Gerung menunjukkan Indonesia kembali ke zaman pengendalian ideologi.

"Yang perlu adalah kualifikasi khusus yaitu keahlian dia dalam mengejar koruptor, jadi ini negara balik lagi sistem pengendalian ideologi. Kalau anak SMA, diajarin lagi tuh apa sejarah komunis, ini orang sudah selesai seluruh proses belajarnya masih ditanya hal ajaib," jelas Rocky Gerung.

Rocky Gerung pun memperkirakan pihak yang membuat soal-soal ini adalah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

"Ini ngaconya nih, ini yang bikin pertanyaan nih dari mana (asalnya), dari gorong-gorong apa, atau jangan-jangan ini pertanyaan disusun oleh BPIP, saya kira iya tuh," ujar Rocky Gerung.

Pasalnya, menurut Rocky Gerung, pertanyaan semacam ini mencurigai warga negara.

"Saya menduga ini semacam upaya untuk mencurigai warga negara, kan pertanyaan begitu (berarti) pertanyaan yang mencurigai warga negara kan. Harusnya kan ditanya hal yang berhubungan dengan kapasitas, pengetahuan," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya