Markas KKB di Puncak Berhasil Dikuasai, Petugas Amankan Senpi

Markas KKB di Puncak Berhasil Dikuasai, Petugas Amankan Senpi - GenPI.co
Kasatgas Humas Nemangkawi Kombes Ahmad Kamal. (FOTO: ANTARA/Evarukdijati)

GenPI.co - Aparat keamanan berhasil menguasai markas kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang berada di Kampung Welenggaru, Distrik Gome, Kabupaten Puncak, Papua.

Humas Nemangkawi Kombes Ahmad Kamal mengatakan petugas juga berhasil mengamankan satu pucuk senjata api (senpi).

“Markas KKB di Kampung Welenggaru sudah dikuasai dan anggota TNI juga mengamankan satu pucuk senjata jenis M16,” katanya di Jayapura, Rabu (18/8).

BACA JUGA:  Manuver Cerdas Satgas Nemangkawi Top, Anggota KKB Dibikin Tunduk

Kamal mengungkapkan markas tersebut dikuasai sejak Senin sore (16/8) dipimpin Mayor Inf Sudarmin yang menjabat Kasi Intel Ops Satgas Pinang Sirih.

Kamal mengatakan diamankannya kampung yang menjadi markas KKB pimpinan Goliat Tabuni itu berawal dari patroli menggunakan drone di Kampung Welenggaru, Distrik Gome Utara.

BACA JUGA:  Tokoh Penting KKB Ditangkap, Ada Baku Tembaknya

Ia menyebut saat patroli itu terlihat tiga orang yang diduga anggota KKB yang kemudian melakukan tembakan ke Tim Cakra.

Dari drone juga terlihat ketiganya memasuki honai (rumah khas pegunungan Papua).

BACA JUGA:  Tembakan Menggema di Puncak Jaya, Orang Penting KKB Tak Berkutik

Tim Cakra melakukan pengejaran dan menembak satu anggota KKB yang mereka berlarian ke dalam hutan dan setelah diperiksa ditemukan satu pucuk M16.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya