Isu Reshuffle Mencuat, Kinerja Menkum HAM Yasonna Laoly Disorot

Isu Reshuffle Mencuat, Kinerja Menkum HAM Yasonna Laoly Disorot - GenPI.co
Menkum HAM Yasonna Laoly. Foto: Ricardo/JPNN

GenPI.co - Direktur Lingkar Madani Indonesia (Lima Indonesia) Ray Rangkuti memberi tanggapan terkait survei Indonesian Political Opinion (IPO) soal menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang perlu diganti.

Menurut survei tersebut, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly menempati posisi pertama dengan memperoleh angka 52,1 persen sebagai menteri yang perlu diganti oleh Jokowi.

"Saya berharapa begitu. Jika ada rencana reshuffle, baiknya salah satu yang direshuffle adalah Pak Yasonna," ujar Ray Rangkuti kepada GenPI.co, Sabtu (11/9).

BACA JUGA:  Isu Reshuffle Kabinet: Tokoh Ini Cocok Gantikan Posisi Mahfud MD

Bukan tanpa alasan, menurutnya, Yasonna tidak memberikan kontribusi yang besar terhadap perbaikan penanganan hukum di tanah air.

"Sejak periode pertama dahulu, saya sudah menyatakan hal ini. Sebab, tidak ada kemajuan berarti dalam perbaikan kualitas penangangan hukum di Indonesia," katanya.

BACA JUGA:  Wacana Reshuffle: Andika Perkasa ke BIN, Aktivis 98 Jadi Jubir

Ray juga mencatat beberapa poin yang tidak berkembang setelah Yasonna Laoly menjabat.

Pertama dari segi pembuatan UU dan kedua yakni pengadaan fasilitas penegakan hukum.

BACA JUGA:  Isu Reshuffle Mencuat, Ini 4 Motif di Baliknya

"Peristiwa lapas kelas 1 Tangerang itu mestinya batas penilaian kinerja pak Yasonna," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya