Seruan Jihad Bersama FPI, PA 212, & GNPF U Keluar, Ternyata...

Seruan Jihad Bersama FPI, PA 212, & GNPF U Keluar, Ternyata... - GenPI.co
Ilustrasi massa dari berbagai daerah saat menyambut kedatangan eks Pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab. Foto: Antara/Muhammad Iqbal.

GenPI.co - Organisasi masyarakat Front Persaudaraan Islam (FPI), Persaudaraan Alumni 212, dan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF U) membuat seruan bersama.

Seruan ini ditandatangani oleh ketiga ketua umum ormas tersebut.

Dalam seruannya, ketiganya mengingatkan bahwa pada bulan ini ada kejadian kelam yang menimpa bangsa Indonesia.

BACA JUGA:  Ucapan Pengamat Ini Lantang, FPI Bukan Contoh Demokrasi

Yakni, pemberontakan G30S/PKI yang menewaskan enam jenderal dan 1 perwira TNI, ulama, dan santri.

Oleh karena itu, ketiga ormas ini menyerukan, khususnya umat Islam untuk kampanye menolak lupa insiden tersebut.

BACA JUGA:  Aziz Yanuar Bocorkan Isi Deklarasi FPI, Harus Dibaca!

Adapun, tema yang diambil ialah Komunis Itu Nyata, Tolak Karena Kita Pancasila.

"Pertama, jihad melalui media sosial dan media online. Kedua, mengajak keluarga dan sahabat menonton dilm G30S/PKI dengan prokes," tulis seruan bersama seperti yang diterima GenPI.co, Jumat (17/9).

BACA JUGA:  5 Berita Terpopuler: FPI Berkibar Lagi, Jokowi Beri Kabar Baik

Ketiga, mengadakan diskusi, talk show, simposium virtual, napak tilas, dengan menghadirkan pelaku dan saksi sejarah G30S/PKI di daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya