Politikus Golkar Beber Rahasia Pilih Tokoh yang Baik untuk 2024

Politikus Golkar Beber Rahasia Pilih Tokoh yang Baik untuk 2024 - GenPI.co
Politikus Partai Golkar Zulfikar Arse Sadikin. (Tangkapan layar webinar Suara Milenial Indonesia (SMI), Jumat (17/9).

GenPI.co - Politikus Partai Golkar Zulfikar Arse Sadikin menilai bahwa ada pergeseran tren berdemokrasi di Indonesia saat ini.

“Kini, demokrasi sudah berbentuk digital dan sangat berbeda dari yang sebelum-sebelumnya,” ujarnya dalam acara webinar Suara Milenial Indonesia (SMI), Jumat (17/9).

Zulfikar mengatakan bahwa hal itu bisa dimanfaatkan oleh para generasi milenial untuk mengubah kondisi Indonesia menjadi lebih baik.

BACA JUGA:  Terseret Kasus Korupsi, Aziz Syamsuddin Masih Waketum Golkar

“Para generasi milenial yang hidup dalam dunia digital, mereka bisa melihat trennya dengan lebih baik dan memanfaatkan hal itu,” katanya.

Menurut Zulfikar, demokrasi indonesia yang memilih sosok pemimpin secara langsung membuat tokoh politik menjadi sorotan utama.

BACA JUGA:  Diam-diam Anies ke Golkar, Jadi Pasangan Airlangga di 2024?

Oleh karena itu, para generasi milenial bisa melihat langsung rekam jejak yang dimiliki tiap tokoh politik.

“Lalu, lihat juga gaya komunikasi para tokoh politik. Lihat juga hal apa yang biasa mereka lakukan tiap harinya,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Soal Wacana Amendemen, Golkar Ingatkan Peristiwa Kudeta di Guinea

Anggota Komisi II DPR RI itu memaparkan hal itu membuat dirinya berbenah diri agar bisa memenuhi harapan para generasi milenial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya