Akademisi: Jika PSI Anteng, Pemilu 2024 Akan Tenggelam

Akademisi: Jika PSI Anteng, Pemilu 2024 Akan Tenggelam - GenPI.co
Akademisi: Jika PSI Anteng, Pemilu 2024 Akan Tenggelam - Plt Ketua Umum PSI Giring Ganesha. (foto: Instagram Giring Ganesha)

GenPI.co - Pengamat Politik Zaki Mubarak menyebut makna tersirat di balik kritikan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Mungkin saja motifnya untuk mengerek suara PSI," jelas Zaki Mubarak kepada GenPI.co, Rabu (22/9).

Sayangnya, suara nasional PSI kurang dari 2 persen. Namun, di DKI Jakarta parpol baru itu fenomenal dengan meraih 8 kursi.

BACA JUGA:  Geprek Bawang Putih Campur Madu Dahsyat, Istri Bisa Lemas Bahagia

"Kritik keras ini mungkin sebagai gebrakan untuk membuat PSI makin meroket suaranya," tutur Zaki Mubarak.

Bagi parpol kecil, menurut Zaki Mubarak, perlu melakukan manuver tertentu untuk bisa menarik dukungan publik.

BACA JUGA:  Geprek Jahe Campur Mentimun Bikin Terbelalak, Istri Lemas Bahagia

"Jika PSI anteng-anteng saja sudah pasti Pemilu 2024 akan tenggelam. Sedangkan, kompetisi makin ketat," ungkapnya.

Akademisi dari Univesitas Islam Negeri (UIN) Jakarta itu menilai hal tersebut tidak dapat mendongkrak nama Ketua Plt PSI Giring Ganesha untuk Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Nasib 4 Zodiak Bikin Terbelalak, Hidupnya Penuh Keberuntungan

"Masyarakat punya akal sehat, bisa memilih mana pemimpin dan politisi salon," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya