Mensos Risma Marah di Gorontalo, Pengamat Malah Bilang Begini

Mensos Risma Marah di Gorontalo, Pengamat Malah Bilang Begini - GenPI.co
Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma. Foto: Mia Kamila/GenPI.co

GenPI.co - Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menyoroti sikap Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma yang marah-marah dalam rapat bersama pejabat Provinsi Gorontalo terkait bansos.

Menurutnya, apa yang dilakukan Risma bisa menjadi contoh jika marah-marah tersebut menjadi bukti ketegasan.

"Kalau memberi contoh yang baik dengan ketegasan saya kira juga patut dicontoh. Wajar jika anak buah dimarahi karena sebuah kesalahan yang dilakukan berulang kali," ujar dia kepada GenPI.co, Selasa (5/10/2021).

BACA JUGA:  Adib Miftahul Soroti Mensos Risma yang Marah-marah di Gorontalo

Kendati demikian, dirinya juga menyebut ada kelemahan dalam cara berkomunikasi Mensos Risma.

"Karena ini marah-marah di depan publik dan umum. Saya kira ini tidak terlalu baik juga," ungkap dia

BACA JUGA:  Mensos Risma Marah-marah, Peneliti IPO: Bukan Solusi!

Lebih lanjut, menurut Adib, seharusnya Risma memberi teguran terlebih dahulu di sesi informal.

"Akan tetapi, saya kira alasan Risma jelas karena menyangkut Bantuan Sosial yang harus bergerak cepat akan tetapi tidak diimbangi kinerja ASN di Gorontalo," terang Adib.

BACA JUGA:  Gaya Komunikasi Marah-marah Bu Risma Bikin Publik Tidak Simpati

Tidak hanya itu, Adib juga melihat Risma sedang mempopulerkan karakter yang dia miliki.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya