Soal Polemik Tim Pansel yang Baru, Begini Kata Dasco

Soal Polemik Tim Pansel yang Baru, Begini Kata Dasco - GenPI.co
Sempat jadi polemik, Sufmi Dasco Ahmad menilai penunjukan Juri Ardianto menjadi Tim Pansel calon anggota KPU-Bawaslu tidak jadi masalah. (foto: Mia Kamila/GenPI.co)

GenPI.co - Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menilai penunjukan Juri Ardianto menjadi Tim Pansel calon anggota KPU-Bawaslu tidak jadi masalah.

“Pak Juri itu justru berpengalaman di KPU, sehingga bagi kami tak ada masalah jika kemudian Pak Juri jadi tim seleksi KPU,” ujar Sufmi Dasco Ahmad di DPR RI, Selasa (12/10).

Politikus Gerindra itu mengatakan, dalam Tim Pansel calon anggota KPU-Bawaslu, tidak hanya ada Juri Ardianto saja.

BACA JUGA:  Dasco Buka Suara soal Isu Pencalonan Prabowo Subianto

“Tim seleksi bukan Pak Juri sendiri, ada beberapa yang kemudian bersama-sama,” jelasnya.

Dasco menungkapkan alasan pihaknya tidak keberatan atas penunjukan tersebut.

BACA JUGA:  Soal Teka-Teki Kematian Bupati Yahukimo, Dasco Minta Papua Tenang

“Pengalaman Pak Juri itu bisa menjadi bekal memilih calon anggota baik KPU dan Bawaslu yang tepat,” tutur Dasco.

Selain itu, ada aspek lain yang akan dilengkapi oleh anggota lain di bawah Juri.

BACA JUGA:  Gerindra Sepakat Pemilu 2024 Diundur, Dasco Bongkar Alasannya

Seperti diketahui, Tim Pansel calon anggota KPU-Bawaslu terdiri dari 11 orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya