Pengamat Prediksi Menpora Masuk Radar Reshuffle, Ini Alasannya

Pengamat Prediksi Menpora Masuk Radar Reshuffle, Ini Alasannya - GenPI.co
Direktur Eksekutif CISA Herry Mendrofa memprediksi Menpora Zainuddin Amali (foto) masuk radar reshuffle kabinet pemerintahan Presiden Jokowi. Ini alasannya. (foto: SC konferensi pers daring Menpora)

"Tercoreng akibat kelalaian Kemenpora bersama Lembaga Anti-Doping Indonesia (LADI) yang tidak menjalankan instruksi Badan AntiDoping Dunia (WADA)," katanya.

Akmal menjelaskan, kondisi itu membuat beberapa waktu lalu selebrasi juara Piala Thomas tanpa pengibaran bendera merah putih diganti dengan bendera PBSI.

Hal itu karena WADA menilai Indonesia tidak mematuhi prosedur antidoping dalam hal ini program test doping plan (TDP).

BACA JUGA:  Pengamat Desak Jokowi Segera Reshuffle Kabinet, Ini Alasannya

"Dampak dari sanksi tersebut adalah dilarangnya bendera Merah Putih berkibar di ajang internasional," ujarnya.

Akmal mengatakan, Menpora Zainuddin Amali harus bertanggung jawab atas kelalaiannya.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Didesak Cepat Reshuffle Kabinet, Ini Alasannya

Kasus ini menampar dan menodai pemerintahan Presiden Jokowi.

"Sebaiknya Menpora dan pengurus LADI mundur sebagai bentuk tanggung jawab," ujarnya.(*)

BACA JUGA:  Pengamat Bongkar Ciri-ciri Menteri yang Bakal Terkena Reshuffle

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya