Bambang Pacul Kebanyakan Drama Politik

Bambang Pacul Kebanyakan Drama Politik - GenPI.co
Politikus PDIP Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul (foto: Mia/GenPI)

GenPI.co - Peneliti Utama Indonesia Political Opinion (IPO) Catur Nugroho menganalisis hubungan Bambang Pacul dengan Ganjar Pranowo di Jawa Tengah.

Menurut Catur, Bambang Pacul kerap menimbulkan drama, yang mana bisa memojokkan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

"Saya lihat drama yang dimunculkan Bambang Pacul yakni membenturkan Ganjar Pranowo dengan Puan Maharani," ujar Catur kepada GenPI.co, Kamis (18/11).

BACA JUGA:  Pentolan 212 Sindir KASAD Dudung Abdurachman, Halus Tapi Menohok

Catur menjelaskan, meski mendapat serangan dari Bambang Pacul, popularitas dan elektabilitas Ganjar Pranowo makin tinggi.

Menurutnya, hal itu merupakan strategi komunikasi politik dari Ganjar Pranowo.

BACA JUGA:  Catat Nih, Habib Rizieq Ogah Dukung Prabowo di Pilpres 2024

"Ganjar diam ini komunikasi politik, yang mana mendapat hati dari masyarakat atas drama yang dibuat Bambang Pacul," jelasnya.

Sebelumnya, Bambang Pacul kerap melontarkan ancaman kepada kader yang membicarakan Capres 2024 karena melihat sukarelawannya makin masif.

BACA JUGA:  Jokowi Bakal Beri Keistimewaan Ke Panglima TNI Andika Perkasa

Sementara itu, pendukung Puan Maharani untuk Pilpres 2024 pun sudah terlihat, tetapi Bambang Pacul tidak bersuara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya