Pengamat Buka Suara soal Ridwan Kamil Maju Pilpres 2024

Pengamat Buka Suara soal Ridwan Kamil Maju Pilpres 2024 - GenPI.co
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Peneliti Utama Indonesia Political Opinion (IPO) Catur Nugroho menyoroti ucapan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil soal wacana maju Pilpres 2024.

Sebelumnya, Ridwan Kamil terang-terangan ingin melangkah ke pemerintah pusat pada pesta politik mendatang.

Menurut Catur, popularitas dan kekuatan Ridwan Kamil memang cukup besar di Jawa Barat.

BACA JUGA:  Jurus Politik Ridwan Kamil Dibedah, Dahsyat dan Menyengat

"Kalau melihat kekuatan RK (Ridwan Kamil) di Jawa Barat, popularitas kalangan milenial baru terlihat baik," ucap Catur kepada GenPI.co, Kamis (2/11/2021).

Meski demikian, Catur mengingatkan bahwa untuk maju ke pertarungan Pilpres 2024, Ridwan Kamil memerlukan partai politik.

BACA JUGA:  Suara Lantang Mahfud MD di Depan Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil

Oleh karena itu, kekuatan dan popularitas harus berdampingan dengan dukungan parpol.

"RK belum memiliki kendaraan politik, sehingga target menang cukup berat. Jadi, beliau setidaknya bisa gabung ke partai pengusung yang cukup kuat," jelasnya.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Beber Digitalisasi Desa untuk Pertumbuhan Ekonomi

Menurutnya, Ridwan Kamil pun memiliki daya tarik cukup kuat bergabung ke partai menengah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya