Insiden Wadas Jadi Pembuktian Kualitas Kepemimpinan Ganjar

Insiden Wadas Jadi Pembuktian Kualitas Kepemimpinan Ganjar - GenPI.co
Pertemuan antara Ganjar Pranowo (kanan) dengan Presiden Jokowi di Kantor Pemprov Jateng. Foto: Instagram @ganjar_pranowo

GenPI.co - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS memberikan analisis soal pengaruh insiden Wadas dengan masa depan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Tak bisa dimungkiri, insiden Wadas yang berujung penangkapan puluhan warga oleh aparat setempat memang kini jadi sorotan publik.

Namun, Fernando melihat insiden Wadas tidak terlalu memiliki pengaruh terhadap kepentingan Ganjar pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Diuji Soal Konflik Desa Wadas, Pengamat Beber Ini

"Secara perlahan tim Ganjar akan memberikan penjelasan dan pemahaman atas sikap Ganjar pada insiden di daerah Wadas," kata Fernando kepada GenPI.co, Senin (14/2).

Fernando mengatakan, kalau Ganjar berhasil menyelesaikan persoalan Wadas dengan baik, publik akan makin mengetahui kualitas kepala daerah yang namanya sering muncul di bursa capres tersebut.

BACA JUGA:  Puan Maharani Diduga Sindir Ganjar Pranowo, Pengamat: Lucu!

Menurut dia, insiden Wadas jadi pembuktian kemampuan Ganjar mengelola masalah.

"Selain itu, Ganjar juga akan dianggap mampu mengawal kebijakan proyek strategis nasional yang memberikan manfaat bagi petani sekitar Purworejo, Jawa Tengah, dan Kulon Progo, DIY," katanya.

BACA JUGA:  Ucapan Gus Yahya Tajam soal Konflik di Desa Wadas, Ganjar Disebut

Fernando menyebut, Ganjar perlu bergerak taktis untuk menyelesaikan persoalan ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya